Tema Blog Yang Saya Sukai

Ketika sudah ngomongin tema blog, ini kayanya sudah mulai ke arah teknis blogging ya. Saat ini saya menggunakan blog platform wordpress. Di wordpress ini banyak banget themes yang bisa dipilih. Pada dasarnya saya lebih suka tema blog yang berbau-bau newspaper atau magazine. Simple, clean, minimalis dan nggak heboh. Jadi inget dulu pernah lihat blog yang heboh banget sampe ada glitter dan lagu segala saat masuk ke blog nya. Big no! Saya lebih suka website yang ngga aneh-aneh.

Themes gratisan atau berbayar?

Balik lagi ke budget sih kalau mau ngomongin themes premium. Budgetnya ada gak kalau mau pake themes premium? harga themes premium wordpress lumayan soalnya kalau kita beli di themeforest. Bisa sekitar 500ribu ++ untuk themes yang bagus. Saat ini saya pakai themes yang gratisan. Themes gratisan ini ada kekurangannya, yaitu email yang kita daftarkan untuk website ini dikirimi email dari orang India yang menawarkan jasa SEO, web design, dll. Saya sadar ketika 1 hari setelah saya submit email saya untuk download themes gratisan ini. Banyak banget email masuk ke inbox saya dan setiap saya block, ada aja email lain yang masuk dengan beda email. Ngeselin kan? Saya juga belum tahu sih kalau pakai themes premium bakal ada nggak email spamming nggak jelas kaya gitu. Belum ada pengalaman jadi nggak bisa share.

Tema Tulisan yang Disukai

Website ini sebenarnya adalah blog pribadi saya. Bisa jadi sarana branding untuk diri saya juga. Memang tulisan di sini banyak yang membahas seputar dunia digital marketing, karena memang passion saya di dunia digital marketing. Saya suka IT dan dunia marketing,entrepreneurship. Kedua hal ini memang berbeda jauh, tapi saling beririsan. Marketing tanpa IT nggak bisa jalan sendiri. IT tanpa marketing juga nggak bisa, karena tools di IT berguna dalam dunia marketing.

Ikut Event Membuka Wawasan Berpikir

Selain kedua hal tadi, saya juga suka bercerita tentang makanan, jalan-jalan, film, review produk, dan event. Terutama untuk event, banyak event yang saya datangi membuka mata saya akan ilmu baru, teman baru, dan membuka pikiran kita. Seperti misalnya event yang diadakan oleh Bisnis.com beberapa waktu yang lalu mengangkat soal freeport. Ternyata apa yang ada di media TV dan kenyataan itu berbeda. Banyak orang yang tidak kompeten dalam hal pertambangan berbicara banyak di TV. Beruntungnya saya mendapatkan kesempatan untuk mendengarkan diskusi terbatas oleh pihak yang kompeten di bidangnya, yang memang mengerti dari sisi bisnis dan teknis. Hal tersebut membuka pikiran saya untuk tidak hanya melihat suatu masalah dari 1 sisi saja, namun harus mendengar dari sisi yang lain.

Ikut Kompetisi Blog, Kenapa Tidak?

Website ini juga sebagai tempat latihan saya untuk menulis dengan mengikuti kompetisi blog. Meskipun belum pernah menang, tapi saya tetap ikutan. Hehehe. Memang masih butuh banyak latihan dan jam terbang kayanya untuk memenangkan sebuah kompetisi blog. Saya melihat banyak tulisan dari pemenang kompetisi blog yang bagus-bagus. Baik dari sisi desain maupun konten. Semoga saja suatu saat nanti saya bisa juga ikutan langganan menang dalam kompetisi blog 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.